Root dan Instal CWM di Redmi 3/pro tanpa UBL

Assalamualalikum wr wb.

Hai sobat kali ini amatnewbe akan posting tentang cara "Instal CWm di Redmi3/pro tanpa UBL" karena banyak yang mengeluhkan kalau melakukan UBL itu harus melakukan registrasi dan menunggu sms cinta dari xiaomi yang tak pasti seperti mantan. wkwkwkwk. nah kali ini amatnewbe akan memberikan tread yang mudah tanpa menunggu sms cinta-cinta mau tau caranya silahkan sobat simak tutorial dibawah ini :

Bahan :

  1. MiFlash | Download |
  2. ido-TWRP-3.0.2.o | Download |
  3. TWRP by cofface | Download |

Langkah-langkahnya :

  1. Download dan Install MiFlash.
  2. Ekstrak File ido-TWRP-3.0.2.0.rar di Laptop/PC.
  3. Ekstrak TWRP 3.0.0-0 by cofface.rar
  4. Matikan hh redmi 3/pro, lalu masuk ke mode download dengan cara tekan tombol Vol Up + Power secara bersamaan. Tunggu hingga logo Mi muncul lalu lepaskan. Nantinya akan tampil beberapa menu, pilih menu Download.
  5. Setelah masuk ke mode download, hubungkan hh redmi 3/pro ke Laptop/PC.
  6. Buka MiFlash.exe dengan Run as administrator.
  7. Pada MiFlash, Klik Browse folder ido-TWRP-3.0.2.o.zip yang sudah di download dan diekstrak, lalu arahkan pada folder image, lalu klik OK.
  8. Setelah itu klik Refresh, maka akan muncul index dan device di MiFlash.
  9. Setelah device terbaca, klik Flash untuk memulai proses Flashing. Tunggu hingga proses selesai, hingga status menunjukkan “The operation completed successfully.(0x00000000:..”.
  10. Setelah selesai flashing, langsung masuk ke fastboot mode dengan cara tekan tombol Vol Down + Power. Lalu hubungkan hh ke Laptop/PC.
  11. Buka file “-++n-ó+drecovery(-F-¬-++Gbl-°).bat” yang ada di folder TWRP 3.0.0. Setelah dibuka, maka muncul window CMD. Tekan tombol ENTER untuk melanjutkan.
  12. Selanjutnya akan tampil 4 pilihan, langsung saja tekan enter.
  13. Window berikutnya akan tampil device yang sedang terkoneksi pada laptop/PC, dan silakan tekan Enter.
  14. Window berikutnya akan tampil proses installasi custom TWRP pada Redmi 3. Setelah proses selesai tekan Enter. Setelah itu akan terinstall otomatis boot.img, dan selesai. Tekan Enter.
  15. Setelah muncul tampilan berikut, maka hh akan reboot otomatis ke custom recovery, TWRP. Dan close window CMD TWRP installer by cofface.
  16. Pada saat pertama kali menjalankan TWRP, bahasa yang digunakan adalah bahasa china. Untuk mengganti bahasa, tekan tombol nomor 2 dari bawah sebelah kanan. Setelah itu lihat pada kanan atas, tekan icon bola dunia untuk mengganti bahasa. kemudian, pilih bahasa yang sesuai (default: english).
  17. Kembali ke menu utama, pilih reboot – pilih system. Maka redmi 3 akan reboot ke system.
  • Jika sobat ingin melakukan Rooting Redmi 3/pro silahkan Lihat sini
  • Gunakan PC windows 7 64 bit untuk melakukan flash twrp. jika PC sobat 32 bit silahkan Download MIphone yang 32 bit.
Mungkin sekian postingan amatnewbe kali ini semoga bisa bermanfaat, terima kasih telah berkunjung ke blog newbe ini.
Wassalamualalikum wr wb. 



EmoticonEmoticon